Pabrik Baterai Lithium Pertama di Indonesia

Diupdate 11:08 PM. . Topik: Berita Terbaru -

Update Berita Terkini kali ini tentang Peresmian Pabrik Baterai PT. Nipress Tbk di Cileungsi, Bogor, Jawa Barat,Sabtu 13 Juli 2013. Inilah Pabrik Baterai Lithium pertama di Indonesia, kita patut bersyukur atas pencapaian yang diperoleh kali ini ,ini tandanya Indonesia ada kemajuan dan diharapkan akan ada Pabrik- pabrik lain seperti ini lagi.


Pabrik Baterai Lithium Pertama di Indonesia



Nipress adalah salah satu konsorsium penyuplai industri mobil listrik di Indonesia di dalam hal penyediaan baterai lithium. Baterai ini nantinya akan dipakai untuk pengoperasian mobil listrik yang sedang dikembangkan di Indonesia, sebagai salah satu alternatif alat transportasi ramah lingkungan. Nipress juga sedang mengembangkan baterai untuk kebutuhan khusus kendaraan tempur seperti tank, kapal selam dan peluru kendali. Riset dan pengembangan produk ini melibatkan Markas Besar TNI, seperti yang kita tahu bahwa TNI Indonesia membutuhkan peralatan canggih untuk menjaga dan melindungi daerah teritorial Indonesia agar tidak bisa seenaknya diremehkan oleh negara lain. Sambil meriset, moment ini juga di gunakan oleh TNI Indonesia untuk latihan tempur,lumayan kan sambil menyelam minum air. Kembali ke Nipres, Pada 1973, Nipress memulai produksi komponen lempeng positif dan negatif untuk baterai mobil.Kemudian di tahun 2012 Nipress sudah bisa menguasai pasar sebesar 30 persen dalam hal baterai mobil dan sepeda motor dalam negeri dmenggunakan merek NS. Butuh waktu dan kesabaran yang cukup lama memang untuk sebuah Nipres mendapatkan bagian pasarnya di Indonesia, sekarang tinggal mempertahankanya agar bisa membantu TNI dalam menciptakan alat/ kendaraan tempur dan juga membantu masyarakat mendapatkan kendaraan yang ramah lingkungan.


Selain itu, perseroan juga sudah menguasai market share hingga 50 persen untuk baterai BTS seluler dengan mereka NS. Dengan keberhasilan produksi baterai lithium oleh Nipress,Wow lumayan bukan, ini bisa jadi titik awal untuk Indonesia di kenal dunia, Indonesia akan semakin siap mengembangkan mobil dan sepeda motor listrik nasional secara mandiri yang berarti masyarakat Indonesia bisa bangga membeli mobil dan motor baru karena ini asli buatan sendiri, oleh karena itu butuh kepercayaan dari masyarakat Indonesia dan juga untuk Nipres jangan sampai mengecewakan masyarakat Indonesia yaaa.. buatlah produk yang bagus dan berkualitas yang akan membuat bangga masyarakat Indonesia dan memudahkan mereka dalam hal mobilitas.

Demikian update Berita Terkini tentang PT. Nipress Tbk, Semoga informasi ini dapat menambah wawasan kita semua. Maju terus PT. Nipress, buatlah masyarakat Indonesia bangga akan karya dalam Negeri. Salam Sukses untuk kita Semua.

0 komentar:

Posting Komentar